Rumah seharga sekitar 3 miliar itu terbuat dari bangunan batu berlantai II terdiri dari 1 ruang tamu ,10 kamar tidur dan ruang mushola.dilengkapi dengan fasilitas Air Conditioner [AC] sehingga nyaman untuk tempat beristerahat.
Daya tampung kamar rumah ini untuk sekitar 20 orang,warga Bintan khususnya yang sedang berobat ke Jakarta dapat menginap dirumah singgah tersebut,dengan demikian dapat terbantu.
Satu unit mobil tersedia dirumah singgah ini dan berguna sebagai transfortasi antar-jemput warga Bintan yang sedang berobat di Jakarta.
Selain itu,berbagai persedian seperti makanan dilengkapi di rumah singgah ini.meski anggarannya belum masuk dalam anggaran APBD,namun untuk anggaran operasionalnya akan dikumpul dari berbagai Kepala SKPD.[amr]