Presiden Kunjungi Batam,Gelanggang Perjudian Tetap Buka

oleh -110 Dilihat
oleh
mesin judi.foto/net.potretkepri.com

BATAM,potretkepri.com-Gelanggang permainan [gelper] yang terindikasi perjudian dengan menggunakan mesin elektronik tetap buka dan beroperasi meski Presiden Susilo Bambang Yudhoyono [SBY] datang ke Batam dalam rangka MTQ tingkat nasional yang diselenggerakan di Kota Batam.

Untuk saat ini jumlah gelanggang permainan [gelper] di Kota Batam,tidak hanya beroperasi dipusat perkotaan dan pusat perbelanjaan saja,tetapi telah merambah hingga tingkat kelurahan,khususnya daerah keluarahan yang berdekatan dengan kawasan industri dan galangan kapal.

Meski Presiden SBY besok dijadwalkan tiba di Batam,namun Wali Kota Batam,Ahmad Dahlan,tidaklah melakukan satu tindakan untuk membersihkan Kota Batam dari segala tindakan yang berbentuk perjudian termasuk gelanggang permainan [gelper] yang selama ini dikenal kental dengan judi.

Puluhan titik gelper yang saat ini beroperasi dengan nyaman.diantara,di Sagulung,Baskem,Ruko depan PJB,Mitra Mall,top 100 tembesi,dan Ruko tembesi top 100,Botania,STC Mall Sei Harapan,serta sejumlah titik didaerah Nagoya dan Jodoh.

Selain gelper,masih ada gelanggang perjudian lainnya,seperti gelanggang perjudian dadu yang secara aktif buka setiap malam hari diberbagai tempat.seperti di taman boulevard jodoh,di lokalisasi tempat maksiat belakang BCA Jodoh,di Sei Panas,di STC,dan paling subur disekitar daerah Batu Aji.

Ini baru perjudian,belum lagi dengan hiburan malam di Batam yang rentan dengan panyalahgunaan pisikotropika,narkoba.[red]